Polisi Sebut Begal Menembak Juragan Beras pada Saat Suasana Sepi

Written By Sepatu on Minggu, 22 Maret 2015 | 00.27




Sabtu, 21/03/2015 23:08 WIB





Yudhistira Amran Saleh - detikNews





Jakarta - Komplotan begal 'mengeksekusi' Mamat Surahmat di Jl Raya Bogor petang tadi. Apa kata polisi soal aksi sadis yang dilakukan di jalan yang selalu ramai tersebut?

Rahmat yang merupakan juragan beras ditembak di depan Naga Swalayan yang ada di Jl Raya Bogor KM 25. Saat itu Rahmat tengah dalam perjalanan pulang dari tokonya di Ciracas.

"Sebenarnya pas kejadian itu sepi karena salat Maghrib, jadi itu ya kesempatan bagi pelaku," ujar Kapolsek Ciracas Kompol Martono ketika ditemui di RS Polri, Kramat Jati, Jaktim, Sabtu (21/3/2015).

Rahmat yang mengendarai Yamaha RX King tengah melaju di Jl Raya Bogor petang tadi, sekitar pukul 18.30 WIB. Tiba-tiba dia didekati empat orang yang mengendarai dua motor.

Rahmat lantas dipepet namun sempat melakukan perlawanan dengan tangan kosong. Salah satu dari pelaku kemudian menembak Rahmat sehingga korban jatuh tersungkur. Ketika di tengah perjalanan ke rumah sakit, Rahmat menghembuskan nafas terakhir.

Polisi lantas segera melakukan olah TKP di lokasi. Olah TKP dipimpin langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Ciracas AKP Jubriono.


(fjr/fjr)



















Sponsored Link






Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com


Anda sedang membaca artikel tentang

Polisi Sebut Begal Menembak Juragan Beras pada Saat Suasana Sepi

Dengan url

http://bacterialviruses.blogspot.com/2015/03/polisi-sebut-begal-menembak-juragan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Polisi Sebut Begal Menembak Juragan Beras pada Saat Suasana Sepi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Polisi Sebut Begal Menembak Juragan Beras pada Saat Suasana Sepi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger