Teknologi Parkir Otomatis Tarik Minat Kaum Ibu

Written By Sepatu on Minggu, 28 Oktober 2012 | 00.55


Ada anggapan bahwa wanita, khususnya yang pemula, kerap kesulitan saat memarkirkan mobilnya secara paralel. Namun hal itu kini bisa dimudahkan dengan hadirnya teknologi parkir otomatis yang ada di All-New Ford Focus. Bahkan, hal ini menarik minat sejumlah ibu di daerah Aceh.


Bagi wanita pun, fitur ini mudah digunakan. Pasalnya, memang parkir paralel-lah masalah mereka kala berkendara. "Waktu saya ke Aceh untuk ekspansi dealer, ada ibu-ibu tanya ke saya, 'Mana mobil yang bisa parkir sendiri?' Bisa dibayangkan, teknologi Ford ini sudah sampai ke Aceh," ungkap Bagus Susanto, Managing Director Ford Motor Indonesia.


Parkir paralel memang butuh kecermatan karena tidak selalu hanya membutuhkan satu gerakan, antara maju atau mundur seperti ketika parkir seri. Parkir paralel membutuhkan kerapihan dan biasanya diterapkan pada area-area yang tidak begitu lapang, terlebih di pusat perbelanjaan yang ramai bahkan padat.


Fitur parkir otomatis yang diberi nama Active Park Assist tersebut mengandalkan sensor ultrasonik berbasis sistem penginderaan. Mobil akan membelok kanan-kiri sesuai kebutuhannya dengan bantuan electric power-assisted steering (EPAS) atau motor elektrik pada setir dengan panduan komputer dalam mobil.


Bagi wanita pun, fitur ini mudah digunakan. Pasalnya, memang parkir paralel-lah masalah mereka kala berkendara.


Active Park Assist ini disebut menghemat 5 persen bahan bakar karena dengannya mobil sudah melakukan gerakan yang jelas (tidak seperti parkir manual yang jika salah-salah posisi berarti makin sering gas dan rem).


Ford sendiri meluncurkan All-New Focus di IIMS 2012 lalu dengan 4 varian berbanderol mulai dari Rp 324.900.000 sampai Rp 369.000.000, yakni 1.6L Focus Trend (4 pintu dan 5 pintu), 2.0L Focus Sport 5 pintu, dan 2.0L Focus Titanium 4 pintu.(kpl/why/bun)


Anda sedang membaca artikel tentang

Teknologi Parkir Otomatis Tarik Minat Kaum Ibu

Dengan url

https://bacterialviruses.blogspot.com/2012/10/teknologi-parkir-otomatis-tarik-minat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Teknologi Parkir Otomatis Tarik Minat Kaum Ibu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Teknologi Parkir Otomatis Tarik Minat Kaum Ibu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger