Minggu, 07/04/2013 00:10 WIB
Pekanbaru - Dua karyawan PT Dulta Palma di Kabupaten Inhil, Riau tewas ditombak warga. Untuk mengamankan situasi, Polres setempat mengirimkan 60 personil di lokasi kejadian.
"Kita sudah mendapat bantuan dari Polres Inhil untuk mengamakan kondisi di lapangan. Untuk sementara ini, di lokasi kejadian tidak ada lagi warga. Karena lokasi pengeroyokan itu terjadi di areal perkebunan," kata Kapolsek Keritang Inhil AKP Ratif kepada detikcom, Sabtu (6/4/2013).
Menurutnya, dua orang karyawan PT Dulta Palma perusahaan perkebunan sawit itu tewas dikeroyok massa. Peristiwa ini terjadi di Kecamatan Keritang yang berbatasan dengan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau.
Pengeroyokan dilakukan sekitar 100 orang warga desa terhadap 4 karyawan PT Dulta Palma. Karyawan itu siang tadi melakukan patrol di lahan yang menjadi sengketa dengan masyarakat.
"Saat itulah dua karyawan tewas ditombak warga, dua karyawan lagi berhasil menyelamatkan diri," katanya.
Untuk saat ini, pihak kepolisian masih mengusut kasus pembunuhan tersebut. Pihak kepolisian belum menetapkan tersangka dalam kasus ini.
"Kita menduga beberapa pelaku pembunuhan itu saat ini melarikan diri. Namun kita akan tetap memburu para pelakunya," kata Ratif.
(cha/rmd)
Anda sedang membaca artikel tentang
Bentrok Warga vs Karyawan di Riau, Polres Inhil Kerahkan 60 Personel
Dengan url
https://bacterialviruses.blogspot.com/2013/04/bentrok-warga-vs-karyawan-di-riau.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bentrok Warga vs Karyawan di Riau, Polres Inhil Kerahkan 60 Personel
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bentrok Warga vs Karyawan di Riau, Polres Inhil Kerahkan 60 Personel
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar